Fortnite Siapkan Turnamen Pro, Bernilai 100 Juta Dollar

Epic Games nampaknya tidak ingin hegemoni Fortnite dalam ranah battle royale berhenti begitu saja. Untuk musim kompetisi tahun 2018 hingga 2019 mendatang, mereka kabarnya siap menginvestasikan dana sekitar 100 Juta Dollar (sekitar 1.4 Triliun Rupiah) untuk membangun Kompetisi e-Sport Fortnite, demi mempertegas dominasi Fortnite di kancah permainan bertema Battle Royale. Tidak hanya Battle Royale melainkan mungkin seluruh genre yang dipertandingkan dalam kompetisi e-Sport.

Dalam wawancaranya beberapa waktu lalu, Epic Games mengaku ingin membuat Fortnite menjadi game yang lebih “inclusive” dan “reliable” alias memiliki kecukupan fitur yang dapat dinikmati oleh pemain, serta berfokus pada membuat sesuatu yang menyenangkan baik itu bagi pemain yang berkecimpung dan mensupport perkembangan di dalam game, maupun penonton yang menyukai dan mendukung gamenya.

Angka 100 juta Dollar tentunya bukan angka yang kecil, mengingat Fortnite baru saja muncul dan mendunia sekitar setengah tahun. Nilai ini hampir 3x lipat dari total hadiah yang disediakan oleh Valve untuk Dota 2 dalam seluruh turnamen yang mereka selenggarakan pada tahun 2017. Berdasarkan data dari E-Sport Earnings yang dirilis oleh CNBC, jumlah tersebut (37 Juta Dollar) juga sudah termasuk di dalamnya biaya turnamen untuk skala internasional, di mana Valve membuat sejarah dalam turnamen game dengan total 25 juta Dollar yang dihabiskan hanya untuk 1 event turnamen. Untuk perbandingan lain, bahkan Overwatch yang sudah terkenal saja, hanya menghabiskan sekitar 3.5 juta Dollar saja untuk Turnamen Liga sepanjang 1 periode musim.

Jika kita melihat pada perspektif lain sebuah turnamen dalam 1 musim kompetisi, total jumlah hadiah pemenang Liga Champions Eropa (di Final yang mempertemukan Real Madrid dan Liverpool) adalah 67 Juta Dollar. “In a nutshell”, Fortnite bahkan menyediakan 33% hadiah tambahan jika dibanding dengan kompetisi sepak bola level klub terbesar sejagat raya tersebut. Dengan kata lain, jika hal ini terwujud, Fortnite akan menjadi Turnamen e-Sport dengan hadiah terbesar yang pernah ada dalam sejarah.

Terlepas dari hal tersebut, harus diakui bahwa dominasi Fortnite saat ini tidak lepas dari andil para pemainnya yang selalu mensupport gamenya. Dalam sebuah data yang dikeluarkan oleh SensorTower, untuk pendapatan untuk versi Mobile saja, Epic Games mampu mendapatkan lebih dari 1 Juta Dollar dalam 1 hari. Belum termasuk dengan versi Konsol dan PC, karena meskipun game in sejatinya adalah gratis, namun pemain dapat menggunakan uang mereka untuk mempercantik penampilan para karakternya, yang padahal tidak berpengaruh pada gameplay-nya sedikit pun.
Fortnite Battle Royale saat ini tersedia untuk platform PC, Playstation 4, dan Xbox One. Fortnite Mobile baru tersedia untuk platform iOS, dengan versi Android-nya yang akan menyusul pada musim panas tahun 2018 mendatang.

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment