Tidak Ada Premium Pass dan Istilah “Pay to Win” dalam Battlefield V

EA dan DICE memberikan berbagai fitur yang memungkinan prajurit dalam Battlefield V mudah dikustomisasi. Pemain akan mendapatkan berbagai macam gear dan kosmetik yang membuat para karakternya menjadi unik. Lars Gustavsson dan pengembang Battlefield V mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh DICE, intinya sangatlah simple.

Berbagai mode game yang ada di dalam game, memberikan kesempatan yang memungkinkan pemain mendapatkan reward untuk meng-unlock berbagai perlengkapan yang belum tersedia. EA mengatakan tidak ada sistem yang memungkinan pemain bermain secara “curang” maupun yang didapat dengan “membayar” seperti yang ada dalam Star Wars Battlefront 2. Semua perlengkapan juga tidak akan memberi kelebihan apapun melainkan hanya nampak sebagai kosmetik saja.

DICE juga mengatakan bahwa tidak akan ada Premium Pass dalam Battlefield V. Pemain tidak akan membayar untuk mendapatkan map maupun berbagai mode permainan yang ada di dalam game. DICE mengaku mereka ingin memberikan game di mana seluruh pemain akan bisa berada selama mungkin dalam perjalanannya mengarungi perang dunia. Dan menghilangkan semua hal-hal di atas, merupakan hal yang tepat untuk membantu dalam perwujudannya.

Selain bersetting Perang Dunia 2 dan kembalinya War Stories yang merupakan cerita dalam bentuk Antologi di dalam game, DICE juga memberikan berbagai fitur yang memungkinkan pemain merasakan atmosfer permainan secara “real” di dalamnya. Ledakan akan membuat pemain terpental ke belakang, dan bangunan-bangunan yang akan lebih hancur secara realistis seperti dalam perang masa lalu di kehidupan nyata. Pergerakan, Senjata-senjata baru, dan Tank, semuanya berjalan dalam sistem perlengkapan perang yang disesuaikan dengan realita.

Selain itu, ada juga fitur Multiplayer yang termasuk di dalamnya, di antaranya:

Fortification: sebuah permainan tim yang memungkinan player membentuk kesatuan termasuk markas d dalamnya, memasang sandbag dan lubang parit untuk pertahanan, dan membangun berbagai struktur perlengkapan perang, serta mengganti strategi landscape di medan perang. Pemain dapat membangun sendiri karakternya, senjata, maupun kendaraan, sehngga pemain dapat menceritakan petualangannya sendiri. Akan ada banyak kustomisasi dalam Battlefield V ni termasuk skin untuk senjata maupun karakter buatan pemain.

Grand Operations: fitur multplayer baru yang memungkinkan pemain menggunakan berbaga macam mode permainan dan termasuk berbagai tipe map, yang akan membawa permainan selama 4 hari (fiktif di dalam game). Yang akan berakhir dengan ketika memasuki mode Last Man Standing. Mungkin dapat dikatakan fitur ini mirip seperti “Battle Royale Mode” versi Battlefield V.

Belum ada keterangan pasti bagaimana sistem “pendukung keuangan” yang akan diterapkan nantinya. Isu Loot Box juga kabarnya menjad perbincangan terkait hal ini. Namun nampaknya EA telah belajar dari kesalahannya pada Star Wars Battlefront 2 tahun lalu. Dan berusaha agar kesalahan tersebut tidak terjadi lagi pada game-game keluaran mereka selanjutnya.

Fitur-fitur lain juga kabarnya akan ditunjukkan oleh EA pada bulan Juni mendatang. Event tersebut juga akan memperlihatkan bagaimana gambaran mekanisme permainan Multiplayer Battlefield V yang akan disajikan. Dan akan dtunjukkan untuk pertama kali kepada para pemain dalam event tersebut nantinya.

Battlefield V akan dirilis untuk PC, Playstation 4, dan Xbox One pada 19 Oktober 2018 mendatang. Simak trailer analisisnya di bawah ini.

[embedded content]

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment