Paladins: Champions of the Realm Hadir Untuk Nintendo Switch 12 Juni 2018

Paladins: Champions of the Realm, game yang di develop oleh Hi-Rez Studios yang juga merupakan developer dari MOBA SMITE, akan hadir untuk versi Nintendo Switch pada tanggal 12 Juni 2018. Game First-person Shooter ini menampilkan Champions sebagai karakter yang dapat dimainkan, dimana masing-masing Champion memiliki skill yang unik.

Champions digolongkan dengan 4 tipe yang berbeda yaitu :
Front Line - Berfungsi untuk menahan musuh, memiliki HP yang besar dan kemampuan Shielding.
Damage - Champion yang berpotensi memberikan damage yang besar kepada musuh
Support - Champion yang memiliki heal abilities, bertugas sebagai support bagi tim.
Flank - Champion yang ahli menyusup ke belakang barisan musuh, Memiliki HP yang kecil namun memiliki mobilitas yang tinggi.

Setiap Champion memiliki senjata yang unik, 4 skill, dan skill spesial yang disebut Ultimate. Skill ultimate tidak terpengaruh oleh cooldown, tapi memiliki meteran yang harus di charge untuk bisa digunakan. Pada keadaan pasif meteran tersebut terisi 1% setiap 3.33 detik, namun bisa juga terisi secara aktif dengan memberikan damage kepada musuh dan juga mengobati teman 1 tim. Paladins untuk Nintendo Switch berjalan pada 60 fps berkat port hasil modifikasi dari Unreal Engine 3.

Paladins: Champions of the Realm Nintendo Switch

[embedded content]

Paladins versi Nintendo Switch juga akan menawarkan fitur crossplay multiplayer antara Nintendo Switch dan Xbox One, namun fitur ini tidak terdapat untuk PlayStation 4 karena Sony tidak begitu mensupport ide untuk cross platform play. Menurut Chris Larson, Executive Produser dari Paladins pada akun Twitternya, “Sony is not too keen on x-play.”

Melalui Nintendo eShop, pre-orders Paladins - Founder’s Pack juga sudah bisa dilakukan bagi yang ingin mulai bermain tanggal 12 Juni 2018. Founder’s Pack juga akan membuka semua karakter Champions yang saat ini ada di dalam Paladins maupun Champions yang akan datang dan voice pack nya, serta mendapatkan item-item kosmetik ekslusif.

Paladins juga dapat dimainkan dengan sudut pandang first person ataupun third person, dengan kontrol yang mudah dikuasai baik bagi pemula dan veteran. Paladins juga akan menawarkan versi free-to-play nya untuk Nintendo Switch pada musim panas mendatang.

Paladins: Champions of the Realm sudah tersedia untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC sejak 8 Mei lalu.

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment